Hotel Unik di Dunia yang Wajib Anda Rasakan

sun-cruise-resort-_150717163636-673

JAKARTA — Hotel dengan kamar mewah dan pelayan ekstra sudah biasa kita temui di belahan negara mana pun. Namun kita sering menginginkan sesuatu yang luar biasa untuk menjadi tempat penginapan.

Seperti dilansir oleh CNN Jumat (17/7) berikut adalah hotel unik yang berada di beberapa negara di dunia.

Inntel Hotel Zaandam (Amsterdam)
Pada pandangan pertama, hotel ini tampaknya terdiri dari serangkaian rumah ditumpuk satu di atas yang lain. Terinspirasi oleh arsitektur rumah tradisional dari daerah Zaan,  hotel ini sangat menarik perhatian dari kejauhan. Terletak di sebelah stasiun kereta api Zaandam, hanya 12 menit untuk sampai ke hotel ini dari pusat kota Amsterdam.

Faralda Crane Hotel (Amsterdam)
Awalnya sebuah kapal yang dioperasikan tahun 1894 sampai 1979, kapal yang bersejarah ini telah berubah menjadi sebuah hotel keren. The Faralda Crane Hotel memiliki tinggi 50 meter tinggi dan hanya ada tiga suite tersedia untuk disewakan turis.

Sheraton Huzhou Hot Spring Resort (Huzhou, Cina)
Terkenal dengan bentuk seperti donat, Sheraton Huzhou Hot Spring Resort di Cina menawarkan fasilitas dan layanan menarik dan memiliki bangunan yang unik. Ada sebuah jembatan bawah air yang menghubungkan dua menara hotel. Pada malam hari, ada pertunjukan cahaya spektakuler di mana struktur khas bangunan diterangi oleh cahaya yang menghiasi sekitar hotel.

Hotel Jested (Republik Ceko)
Dibangun pada tahun 1960, hotel ini tampak lebih seperti sesuatu yang ada di film sky-fi dan tempat untuk menghabiskan malam bagi para turis yang menginap. Terletak 1.012 meter di atas permukaan laut, Hotel Jested menawarkan pemandangan menakjubkan dari pedesaan Republik Ceko.

Capsule Hotel Kyoto (Jepang)
Memiliki desain yang unik, hotel ini berbentuk seperti kapsul. Pengunjung pun dibuat takjub dengan desain arsitektur pembuat hotel ini. Di dalam sebuah kapsul terdapat alat yang dapat mengatur ritme tidur Anda.

Sun Cruise Resort (Donghae, Korea Selatan)
Ingin pergi berlayar tetapi takut mabuk laut? Di Korea Selatan ada Sun Cruise Resort mungkin jawabannya. Menamakan dirinya “Kapal pesiar pertama yang mewah,” resor ini menawarkan segala sesuatu yang akan Anda alami layaknya di sebuah kapal pesiar mewah. Bahkan ada sky lounge berputar yang menawarkan keindahan pemandangan laut.